WhatsApp Luncurkan Fitur Baru yang Dapat Buat Jadwal Acara

27

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Jakarta, itechmagz.id – WhatsApp telah memperkenalkan fitur baru yang memungkinkan pengguna untuk merencanakan dan mengatur acara langsung dari dalam pesan grup. Fitur ini, yang disebut sebagai Acara Baru, merupakan bagian dari Grup Pengumuman, yang memungkinkan grup dan komunitas untuk dengan mudah mengatur jadwal pertemuan, baik itu virtual maupun tatap muka.

Seperti dilansir CNN Indonesia, dalam keterangan resmi Meta, pemilik WhatsApp di laman resminya pada Kamis (2/5) menyebutkan bahwa fitur baru ini memberikan kemudahan bagi pengguna untuk merencanakan berbagai kegiatan, seperti pertemuan virtual atau acara ulang tahun, langsung melalui WhatsApp. Sejak diperkenalkannya fitur Komunitas WhatsApp, banyak komunitas seperti asosiasi sekolah dan penghobi yang menggunakan platform ini untuk tetap terhubung dan terorganisir.

Meta mengklaim bahwa dengan tambahan fitur Acara Baru ini, komunitas dapat memperkenalkan balasan terorganisir di Grup Pengumuman, memungkinkan seluruh anggota untuk menanggapi pembaruan penting dari admin. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengatur agenda pertemuan atau seperti pesta ulang tahun dan rapat kerja, mirip dengan layanan e-vite yang biasanya dikirimkan melalui undangan email.

Adsense

Fitur Acara Baru dapat disematkan ke halaman informasi grup dan memungkinkan tanggapan dari anggota lain, sehingga semua anggota grup dapat melihat keseluruhan tanggapan kehadiran anggota lainnya. Selain itu, WhatsApp juga menambahkan kemampuan untuk membalas “Grup Pengumuman”, memungkinkan anggota untuk menambahkan komentar dan masukan untuk admin.

Balasan dalam fitur ini dikelompokkan dan diminimalkan untuk memudahkan pengguna melihat tanggapan orang lain sesuai konteksnya, dengan notifikasi yang dibisukan untuk menghindari banjir pemberitahuan. Fitur Acara Baru ini pertama kali akan tersedia untuk grup-grup dalam Komunitas WhatsApp, sebelum akhirnya akan diperluas untuk semua grup dalam beberapa bulan mendatang. Ini adalah langkah baru WhatsApp dalam memperluas fungsionalitasnya sebagai platform komunikasi dan pengaturan acara untuk pengguna.

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More