Jakarta, iTechMagz.id – Jelang peluncurannya pada 12 Juli 2023 nanti, sejumlah bocoran terkait spesifikasi Honor Magic V2 mulai bermunculan di dunia maya.
Mengusung tagline “From Progress to Evolution” tersebut digadang akan memberikan pengalaman penggunaan ponsel lipat yang sesungguhnya kepada para pengguna perangkat ini di seluruh dunia.
“Smartphone Magic V2 akan merevolusi pengalaman dalam menggunakan smartphone lipat,” klaim CEO Honor George Zhao, sebagaimana dikutip dari GSM Arena pada Senin (3/7/2023).
Berkat klaim tersebut, ekspektasi terhadap spesifikasi yang dibawa smartphone premium tersebut termasuk tinggi. Sekadar informasi, dapur pacu smartphone lipat Honor ini bakal menanwarkan opsi prosesor Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1 dan Snapdragon 8+ Gen 2.
Di sektor penyimpanan, smartphone lipat terbaru Honor itu menyediakan opsi memori maksimal 16 GB untuk RAM dan memori internal hingga 512 GB, yang sepertinya masih bisa didongkrak menggunakan MicroSD.
Untuk tampilannya, Honor Magic V2 bakal menggunakan panel layar LTPO AMOLED dengan refresh rate 120 Hz. Namun, belum diketahui ukuran untuk layar sekunder yang terdapat di sisi luar smartphone.
Sedangkan untuk daya tahan, baterai Honor Magic V2 membawa kapasitas 5.000 mAh, lengkap dengan fitur pengisian daya nirkabel 50 Watt.
Sayangnya, belum diketahui terkait harga ponsel lipat ini. Begitu juga dengan kemungkinan apakah smartphone ini akan dipasarkan ke Indonesia atau tidak.
Comments are closed.