Digitalisasi Dongkrak Kinerja Takaful Umum
itechmagz.id – Milad ke-27, yang jatuh pada tanggal 2 Juni 2022, menjadi momen istimewa bagi PT Asuransi Takaful Umum atau ATU karena hari bahagia ini untuk pertama kalinya sejak pandemi dimeriahkan dan berlangsung acara offline di Hotel Aston TB Simatupang, Rabu (22/06/2022).
Rasa syukur dan bangga segenap karyawan dan jajaran direksi ATU diwujudkan dengan energi positif dan semangat dalam bekerja serta mengusung tema milad kali ini, sesuai dengan visi misi Takaful Umum, yaitu Maslahah, Sustainable, and Harmony with Ummah, sehingga momentum Milad ini dijadikan sebagai langkah untuk membangun semangat baru, sinergi di era normal dan diharapkan tepat sasaran untuk tetap memenuhi produk asuransi sesuai kebutuhan masyarakat.
Pada kesempatan ini, Direktur Utama PT Asuransi Takaful Umum Achmad Masfuri menyampaikan, semangat dan energi positif peringatan Milad ke-27 Takaful Umum, hal ini berkesinambungan dengan pondasi sistem digitalisasi yang sudah dimiliki oleh Takaful Umum, sehingga manfaatnya akan lebih memudahkan Masyarakat untuk mengakses Takaful Umum dimanapun dan kapanpun. Tidak hanya masyarakat, Mitra Bisnis pun juga dapat dengan mudah merasakan kecepatan pada layanan yang dibutuhkan. Lebih luas lagi, dalam skala nasional, semangat baru ini dapat menyatukan sinergi ATU dengan Partner Bisnis lainnya, yang diharapkan di era new normal baru ini semua unit lini bisnis dapat berjalan bersama-sama.
Selain hal tersebut yang sudah disampaikan, Achmad Masfuri juga menyampaikan bahwa Takaful Umum tahun 2022 optimis dengan target IDR 152 Milyar yang hingga Semester I 2022 akan mendapatkan angka pencapaian IDR 70 Milyar. Jelas angka tersebut lebih besar dibandingkan pencapaian di tahun sebelumnya dengan Total Kontribusi Per Juni 2021 Sebesar IDR 48 Milyar, dengan kenaikan sebesar 30% dari Tahun sebelumnya. Ini semua tidaklah luput dari dukungan berbagai pihak yang sudah berkontribusi dengan baik atas pencapaian ATU. Sehingga diharapkan perilaku untuk berasuransi syariah dapat menjadi kebutuhan yang tidak terlepaskan dalam kehidupan masyarakat.
Kemeriahan Milad di Berbagai Fase
Asuransi Takaful Umum menjalankan serangkaian acara untuk memeriahkan milad ke-27, antara lain dengan mengadakan Turnamen Tenis Meja, Futsal, Badminton antarpartner bisnis. Selain itu, ATU juga menyelenggarakan lomba comic strip dan Reels di Instagram yang diikuti oleh masyarakat di berbagai kalangan dengan sangat antusias. Pada fase ini pula ATU berusaha meningkatkan kekuatan brand-nya untuk tetap eksis di industri asuransi syariah. Dengan kata lain, Takaful Umum di usianya yang ke-27 tahun terus berupaya mengepakkan sayap untuk tetap berkontribusi positif bagi masyarakat. (Mr)
Comments are closed.