Optimis Soal Pembiayaan Perumahan, BTN Angkat 3 Komisaris Baru

182

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Itech Jakarta – Pemegang saham PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk atau BTN (BBTN) menyetujui pengangkatan tiga komisaris baru. Hal itu disepakati dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) perseroan yang digelar Rabu (2/3/2022).

Direktur Utama BTN, Haru Koesmahargyo mengungkapkan, RUPST menyetujui pemberhentian Eko D Heripoerwanto sebagai Komisaris BTN.

Pada saat bersamaan, pemegang saham menunjuk tiga komisaris baru, yakni Herry Trisaputra Zuna sebagai komisaris, Himawan  Arief Sugoto sebagai komisaris dan Sentot A Sentausa sebagai komisaris independen.

Direktur Utama Bank BTN Haru Koesmahargyo mengatakan ketiga sosok ini sangat layak menjadi komisaris, karena memiliki kemampuan yang kuat untuk sektor perumahan.

Sementara, Wakil Direktur Utama Bank BTN Nixon LP Napitupulu mengatakan, kepemimpinan Herry Saputra Zuna sangat jelas apalagi berasal dari Kementerian PUPR begitu juga dengan Himawan dari Kementerian ATR/BPN sangat clear.

Adsense

“Mudah-mudahan bisa melakukan sinergitas jauh lebih cepat dan pekerjaan bisa kita lakukan dengan cepat dan secara pribadi kami sudah mengenal dengan baik, terutama di sektor perumahan,” kata Nixon.

Nixon menambahkan, perseroan optimis dengan adanya komisaris baru ini, kinerja BTN akan lebih baik, karena ada unsur dari pemerintah yaitu PUPR dan ATR BPN.

“Bisa saja nanti, pembuatan sertifikat tanah bisa lebih cepat begitu juga dengan PUPR rumah subsidi bisa lebih cepat pembangunannya,” tambahnya.

MAN

Baca juga : Menunjang Presidensi G20 Indonesia, Kominfo Sediakan “media center”

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More