Warung Pangan, Bentuk Inovasi Digital NCDC BGR Logistics

76

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Itechmagz – Tak kenal lelah berinovasi menjadi yang terbaik dan bermanfaat bagi masyarakat, PT Bhanda Ghara Reksa (Persero) atau yang akrab disebut BGR Logistics terus mengembangkan dan menguatkan e-commerce Warung Pangan (WP) dengan pelbagai fitur menarik dan menjadikannya sebagai salah satu bentuk NCDC.

Perusahaan yang memproklamirkan diri sebagai Digital Logistics pada 2019 dengan fokus di infrastruktur food supply chain dan suprastruktur & infrastruktur non food ini menjadikan WP sebagai bentuk pelayanan BUMN untuk masyarakat sebagaimana slogannya, “BUMN untuk Indonesia”.

Kemudian dengan WP ini, BGR jadikan sebagai salah satu National Commodity Distribution Center (NCDC). Ini tak ujug-ujug, lantaran BGR Logistics sendiri sudah berpengalaman dalam dunia logistik sejak tahun 1977. Walau saat itu secara umum masih fokus pada warehousing pupuk.

Sejak resmi dilaunching pada Agustus 2020, WP kini sudah memiliki mitra 17.492 yang ter-registrasi dan 11.308 yang terverifikasi. Dan data transaksi di WP per 21 Maret 2021 ini menunjukkan 2 miliar lebih.

“Bahkan saat ini, WP sudah menjadi kebijakan KPI (Key Performance Indicator) Kementerian dalam program PEN (Pemulihan Ekonomi Nasional) dengan transaksi 100 miliar dan 60 ribu WP”, ujar Direktur Pengembangan Usaha, Sistem Informasi, GA & Procurement BGR Tri Wahyundo saat memaparkan (via Zoom) materinya di acara Penjurian Digitech Award 2021 yang diselenggarakan oleh Majalah Itach, Jakarta, (23/03/2021).

Sebagai perusahaan yang sudah memiliki kantor cabang dan gudang di 24 provinsi, armada yang banyak, dan sumber daya yang lengkap, maka lahirlah WP ini yang fungsinya juga sebagai jalan untuk membantu penerapan program pemerintah dalam pemulihan ekonomi nasional.

“Secata infrastruktur dan suprastruktur, kita (BGR) sudah memilikinya. Dan ini kita manfaatkan lebih, agar nilainya lebih besar dan luas bagi masyarakat. Salah satunya dengan WP ini. Dengan WP yang merupakan sinergi atas inisiasi dari Kementerian Koperasi dan UMKM ini bermaksud menjadikan UMKM yang terkena dampak langsung Covid-19 bisa bangkit kembali,” ungkapnya.

Keunggulan Warung Pangan

Karena itu, ada beberapa fitur dan layanan menjadi andalan di platform berbasis website dan aplikasi ini di antaranya adalah harga yang bersaing.

Tri mengatakan bahwa di WP harga yang dipatok sangat bersaing dengan toko-toko yang serupa. Bahkan bisa lebih murah dari e-commerce lainnya. Sebab kata dia, produk-produk WP produsennya langsung dari BUMN-BUMN yang bergerak di pangan. Misalnya RNI, Bulog, PTPN, dan lain sebagainya.

Adsense

“Yang tak kalah menarik lagi adalah free ongkir-nya (ongkos kirim). Kita tak menunggu momen-momen tertentu baru mengadakan program free ongkos kirim. Setiap waktu kita selalu bebas biaya kirim,” terangnya.

Tentu saja program-program diskon juga selalu ada di setiap harinya. Transaksinya pun sangat mudah dan cepat. Banyak pilihan pembayaran. Bahkan promo besar-besaran kalau menggunakan pembayaran via aplikasi DANA dan LinkAja.

“Kita juga menyediakan metode pembayaran yang beragam. Sehingga memudahkan masyarakat untuk bertransaksi. Bahkan yang paling favorit, adalah pembayaran COD (Cash On Delivery). Hampir 98 persen transaksi yang ada itu melakukan pembayaran via COD itu,” terangnya.

Selain itu yang menjadi keunggulan dari WP ini adalah tersedianya fitur WP Fund, WP Asyik, WP Agent Canvasser, WP POS, dan seterusnya.

“WP Fund” resmi ditambahkan pada aplikasi “Warung Pangan” yang merupakan fitur kemitraan bersinergi dengan Bank BRI dan bank Mandiri.

Baca juga: Apple Pulls Multiple iMac Models

Fitur “WP Fund” dapat digunakan oleh mitra Warung Pangan untuk mendapatkan pinjaman atau pembiayaan modal kerja yang dapat dipergunakan untuk menjalankan usaha warungnya. Ini visinya untuk memajukan bisnis mitra Warung Pangan bekerja sama dengan BRI dan Mandiri dalam bentuk Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebagai sumber pembiayaan yang terjamin aman dan efektif untuk mengembangkan usaha mitra Warung Pangan.

Baca juga: FDA Bersihkan Perangkat AI Pertama Deteksi Gejala Tersembunyi Covid-19

Ada juga “WP Asik”, yaitu fitur layanan kemitraan terbaru yang dapat digunakan oleh para pelaku UMKM khususnya bidang usaha Warung untuk mendapatkan pinjaman atau pembiayaan modal kerja  dengan cara yang asyik karena mudah dan sesuai dengan kebutuhan warung karena kami memiliki visi untuk memajukan usaha Warung di Indonesia bersama dengan LinkAja sebagai layanan pembiayan digital yang aman dan terpercaya untuk mengembangkan usaha warung. (ed.AS/itechmagz.id)

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More