Jadwal Shuttle Bus Gratis Menuju Jakarta Auto Week 2022, Yuk Yang Naik MRT Simak!

185

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Jakarta Itech – Pameran otomotif Jakarta Auto Week (2022) adalah pameran yang fokus untuk mendorong penjualan otomotif khususnya di Jakarta. Acara yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta berjalan hingga Minggu (20 Maret 2022). Pameran ini diikuti sejumlah anggota Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo).

Menghadirkan 13 pabrikan mobil yang turut serta, di antaranya Daihatsu, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Nissan, Suzuki, Toyota, dan Wuling, serta industri pendukung otomotif lainnya.

Disebutkan, pelaksanaan JAW 2022 untuk memaksimalkan kebijakan insentif Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) dari pemerintah. Maka tak heran jika peserta pameran menyuguhkan promo menarik untuk menjaring konsumen sebanyak-banyaknya.

“Relaksasi PPnBM secara signifikan telah mendorong penjualan di sektor industri otomotif Indonesia, namun kebijakan tersebut akan berangsur berkurang, oleh karena itu, konsep Jakarta Auto Week sebagai ajang promo otomotif adalah upaya Kami untuk tujuan yang sama, untuk dapat secara maksimal memicu penjualan otomotif secara masif diawal tahun ini,” terang Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi dalam keterangan resminya.

Di pameran otomotif ini, pengunjung juga bisa mencoba langsung mobil yang tersedia di arena test drive. Adapun mobil-mobil yang dapat dicoba pada arena test drive adalah Daihatsu Rocky, All New Xenia, Honda All New BRV, Hyundai Kona, Hyundai Santa Fe, Hyundai Staria, Hyundai Creta, dan Hyundai Palisade.

Adsense

Selain itu, terdapat pula Isuzu D-Max, Isuzu MU-X, KIA Sonet, KIA Carnival, KIA Seltos, Mazda CX-3 dan CX-9, Mitsubishi Xpander, Mitsubishi Pajero, MG HS i-Smart, MG ZS, Nissan Kicks, Nissan Leaf, Suzuki All New Ertiga, Suzuki XL7, Toyota Veloz, Toyota Raize, Wuling Almaz, serta Cortez.

Sekadar informasi, untuk menuju lokasi penyelenggaraan JAW 2022 bisa dilakukan dengan memanfaat transportasi umum seperti MRT. Untuk memudahkan pengunjung, penyelenggara menyiapkan free shuttle dari stasiun MRT terdekat.

Di hari biasa (weekdays) Shuttle Bus untuk Jakarta Auto Week 2022 beroperasi mulai pukul 11.00, sementara saat Weekend pukul 10.00 dari stasiun MRT terdekat. Shuttle Bus ini akan beroperasi dari dan ke JCC-Stasiun Istora Mandiri setiap 15 menit.

MAN

Baca juga : Jelang Ramadan, Kemendag Minta Bulog Impor Daging Kerbau Dari India

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More