Lewat Digitalisasi, Bank DKI Komitmen Beri Pengalaman Perbankan Luar Biasa

1,065

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Jakarta, ItechMagz.id – Bank Pembangunan Daerah Khusus Ibu kota Jakarta atau Bank DKI merupakan Bank Umum dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang kepemilikan sahamnya dimiliki oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan PD Pasar Jaya.

“Kami memiliki visi Menjadi Bank Pilihan Untuk Jakarta Yang Maju dan Sejahtera,” ujar Direktur Teknologi & Operasional Bank DKI, Amirul Wicaksono dalam penjurian Digitech Award 2023 secara online pada Selasa (21/3/2023).

Amirul mengatakan, Bank DKI menyadari bahwa sinergi pemangku kepentingan sangat penting untuk keberhasilan perjalanan transformasi digital.

“Itulah mengapa kami mengadopsi pendekatan 2 (dua) cabang untuk mendorong kolaborasi yang efektif; melalui Synergy Product & Services dan melalui Synergy Ecosystem. Dengan memanfaatkan pendekatan ini, kami berkomitmen untuk memberikan pengalaman perbankan yang luar biasa bagi semua pemangku kepentingan kami,” kata Amirul.

Bank DKI dalam penjurian Digitech Award 2023.
Bank DKI dalam penjurian Digitech Award 2023.

Untuk perjalanan Bank DKI, Amirul mengatakan pada tahun 2022 lalu Bank DKI meluncurkan produk digital bank diantaranya New JakOne Mobile & JakOne Pay serta berhasil mendapatkan sertifikasi ISO 27001 terkait Information Security Management.

Adsense

“Untuk tahun 2023 ini kami akan melakukan kolaborasi dengan jaringan pembayaran internasional serta implementasi SNAP BI. Ke depannya, kami akan selalu melakukan improve terkait produk digital bank, berkolaborasi dengan layanan platform transaksi pembayaran serta akan melakukan improve terkait kapasitas serta kapabilitas untuk CMS (Cash Management System),” ujarnya.

Amirul mengatakan, untuk mengoptimalkan penjualan, produk Digital Bank DKI dapat disesuaikan dengan segment nasabah Ritel (Individu) & Wholesale (Coorporate).

“Untuk ritel, kami memiliki produk digital yang dapat disasarkan kepada nasabah yang ingin mengelola atau melakukan transaksi secara individual seperti JakOne Mobile, JakOne Pay, JakOne Abank serta JakOne Mercant. Untuk whosale, kami memiliki produk yang dikembangkan agar dapat berkolaborasi dengan instansi untuk memenuhi kebutuhan transaksional perusahaan seperti Cash Management System (CMS) dan JakOne Bill atau Virtual Account,” ujar Amirul.

Sebagai informasi, Digital Technology & Innovation Award (Digitech Award) adalah kegiatan corporate rating (Award) di bidang Information & Communication Technology (ICT), Pengembangan Digital, dan Innovation. Tujuan dari penghargaan ini adalah untuk menghadirkan inisiatif transformasi & inovasi digital terbaik di kelasnya, seperti menciptakan cara baru dalam mengoperasikan dan mengembangkan bisnis melalui cloud, seluler, big data/AI, rantai blok, atau penggunaan teknologi pendukung lainnya. Majalah Itech Magz sendiri telah mengadakan award tahunan Digital Technology & Innovation Award ini sejak 2016.

Dewan juri yang hadir dan menilai dalam penjurian kali ini diantaranya Ir. Irnanda Laksanawan MSc.Eng (MBM) PhD., Ir. Haryono, MSc, PhD, Ir. Achmad Purwono, MBA, dan DRS. Riyanto Gozali, M.M.

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More