Tingkatkan Akses bagi Nasabah, BSI Resmikan Call Site Semarang
Jakarta, Itech- PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) meresmikan BSI Call site Semarang sebagai upaya berkelanjutan meningkatkan kualitas layanan serta peningkatan accessibility call bagi nasabah. Peresmian secara virtual ini dilakukan oleh Wakil Direktur Utama 2 BSI Abdullah Firman Wibowo, Direktur Information Technology BSI Achmad Syafii dan SEVP Operation BSI Wahyu Avianto.
Direktur Information Technology BSI Achmad Syafii menjelaskan BSI Call site Semarang didirikan sebagai komitmen perseroan dalam hal implementasi Business Continuity Plan dan antisipasi force majeur. Menurutnya, dengan adanya BSI Call site Semarang semakin melengkapi infrastruktur BSI Call Site yang telah dimiliki di area Jabodetabek.
“Dengan adanya penambahan BSI Call site Semarang akan memberikan kemudahan bagi nasabah dalam mengakses produk dan layanan serta berinteraksi melalui call centre BSI 14040 di mana pun dan kapan pun secara real time. Hal ini seiring dengan kesiapan Bank Syariah Indonesia untuk fokus ke pengembangan digital. Mulai dari transaksi sederhana yang bisa dilakukan di e-channel BSI Mobile, ATM, BSI Net dan CMS untuk layanan nasabah korporat,” ujarnya dalam peresmian fasilitas tersebut yang dilakukan secara virtual pada Senin (7/2).
Lebih lanjut Achmad menjelaskan kehadiran fasilitas tersebut tak terlepas dari langkah adaptif BSI yang melihat perubahan perilaku masyarakat di era digital yang serba dinamis. Sehingga harus diimbangi dengan percepatan inovasi layanan oleh BSI. Hal ini pun dilakukan BSI dalam hal percepatan dan peningkatan kompetensi staff call centre sehingga masyarakat dapat terlayani dengan baik.
Dalam acara tersebut, Achmad didampingi pula oleh SEVP Operation Wahyu Avianto. Dia mengatakan BSI Call Centre siap menerima incoming call sebanyak 4500 call/hari dengan lebih dari 200 staff call centre yang siap melayani nasabah mulai dari informasi rekening, produk dan layanan, lokasi ATM, kantor cabang serta informasi promo yang sedang berjalan, serta penerimaan pengaduan nasabah.
“Sehingga melalui BSI Call site Semarang ini akan mempercepat proses layanan bagi masyarakat yang mengakses BSI melalui call centre,” ujarnya menambahkan.
Di sisi lain, BSI juga terus menghimbau masyarakat untuk tetap waspada dan hati-hati dalam bertransaksi, karena era digital dapat pula membuka akses pelaku kejahatan untuk melakukan hal yang merugikan masyarakat. Untuk itu BSI terus aktif melakukan sosialisasi baik secara langsung, melalui media sosial dan juga pada nada sambung Call Centre yang berisi himbauan untuk agar nasabah selalu menjaga data keamanan pribadi seperti Nomor Pin, Kata Sandi, User Id, Kode OTP, Kode CVV dan data keamanan lainnya. (DAF/rilis)
Comments are closed.