Indosat Ooredoo Dukung Pemberdayaan Disabilitas Melalui SheHacks dan IDCamp

37

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Jakarta, Itech Indosat Ooredoo, perusahaan telekomunikasi digital terdepan di Indonesia, senantiasa berkomitmen mendukung pemberdayaan anak muda melalui pemanfaatan teknologi yang inklusif dan penyaluran bakat digital, di antaranya melalui SheHacks dan IDCamp, yang juga menyasar penyandang disabilitas. Kedua program memiliki satu tujuan yang sama yaitu mencari solusi real-life yang aplikatif bagi pertumbuhan talenta digital dan ekonomi digital di Indonesia.

Melalui SheHacks 2021, sebuah program inovasi untuk memberdayakan lebih banyak perempuan Indonesia di bidang teknologi, Indosat Ooredoo telah mengumumkan Ruang Terang, sebuah aplikasi yang ramah disabilitas, sebagai salah satu pemenangnya di tahun ini.

Ruang Terang menghadirkan solusi bagi penyandang disabilitas dengan menciptakan ruang yang lebih luas dalam mengakses pendidikan formal dan informal serta terhubung dengan komunitas disabilitas. Platform ini dikembangkan oleh Tim Triasih, yang terdiri dari tiga perempuan berprestasi, yaitu Jihan Nurul Qomariah Khalishah, Rizki Alfitri Ramadhani, dan Alifia Putri. 

Ruang Terang memiliki tiga layanan ramah disabilitas yang berbasis aplikasi web, yaitu Smart RoomCreative Room, dan Inclusion Room untuk meningkatkan taraf pendidikan, skill personal, dan awareness bagi penyandang disabilitas. Ruang Terang berbeda dengan platform edukasi pada umumnya, dimana Ruang Terang menghadirkan video tutorial penggunaan bahasa isyarat dan huruf braille serta menyediakan fitur talkbacklive transcriptiongroup chatlive chat dengan tutor, forum diskusi bagi orang tua, dan juga konsultasi dengan psikolog bagi orang berkebutuhan khusus.

Adsense

Untuk mewujudkan inovasi Ruang Terang menjadi solusi yang nyata dan berkelanjutan, Indosat Ooredoo melakukan pendampingan selama 4 bulan kepada Tim Triasih yang mengembangkan solusi Ruang Terang dan menawarkan kepada mitra global potensial untuk kemungkinan pengembangan bahkan pendanaan solusi tersebut. 

Selain melalui SheHacks, Indosat Ooredoo juga turut mendukung pemberdayaan penyandang disabilitas melalui program IDCamp, sebuah program beasiswa untuk mencetak developer/programmer muda Indonesia yang siap bersaing di dunia ekonomi digital.

Sejak diluncurkan pada tahun 2019, IDCamp telah memberikan beasiswa belajar coding bagi 1.512 penyandang disabilitas. Di akhir program, Indosat Ooredoo bekerja sama dengan Dicoding untuk membantu talenta digital lulusan terbaik IDCamp memperoleh sertifikasi dan akses pengembangan karir dalam meraih peluang kerja yang lebih baik. (DAF/ilis)

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More