AQUA Japan Hadirkan Android Smart TV Teknologi AI

61

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Jakarta, Itech- AQUA Japan merilis Android Smart TV K6600 series yang dibekali teknologi Artificial Intelegence (AI), Android Smart TV K6600 series mampu membantu aktivitas penggunanya, salah satunya melalui fitur Android Device IOT Hub yang dapat mengontrol perangkat elektronik pintar lainnya di rumah Anda.

Seperti; mengontrol pencahayaan ruang. Anda cukup hanya memerintah saja untuk menyalakan atau mematikan lampu, meminta tingkat pencahayaan yang sesuai dengan keinginan Anda. Atau meminta untuk mengaktifkan AC di kamar tidur saat anda berada di ruang tamu, semua dapat dilakukan dengan mudah.

“Pengguna dapat mengontrol berbagai perangkat elektronik di rumahnya melalui satu aplikasi terpusat. Cukup dengan memencet tombol logo Google Assistant pada remote, kemudian perintahkan apa yang Anda inginkan, maka perangkat Google Assistant akan merespons dengan baik dan cepat,” kata Presiden Direktur AQUA Japan Indonesia, Kenji Sadayuki.

Adsense

Menghadirkan fitur Artificial Intelegence (AI) Android Smart TV K6600 series memang tidak hanya sekadar memenuhi kebutuhan Anda akan hiburan, tapi juga dapat menunjang berbagai kegiatan Anda selama berada di rumah.

Dengan mengusung teknologi AI resmi dari sistem operasi Google, berbagai benefit akan Anda rasakan saat “berpetualang” dengan Android Smart TV K6600 series. Pasalnya, dengan AI resmi dari Google, Anda dapat mengakses fitur-fitur terbaik Google, seperti; Google Assistant, Google Play Store, dan built-in Chrome cast.

“Dengan Google Assistant dan Google Home, Anda dapat dengan mudah mengontrol semua perangkat elektronik pintar di rumah Anda. Caranya, cukup dengan menambahkan platform perangkat elektronik pintar pada akun Google Anda,” kata Kepala Departemen Perencanaan Produk AQUA Japan, Meriano Ullman, yang akrab disapa Rian. (red)

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More