Si “Raja Hutan” Siap Bertransformasi Melalui Trembesi

77

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Jakarta, Itech- Perum Perhutani Bersama PT Telkom Indonesia melangsungkan ‘Go Liveceremony implementasi Enterprise Resource Planning (ERP) Financial Controlling (FICO). Dan Human Capital Management System (HCMS) proyek TREMBESI. Acara tersebut yang dilangsungkan secara virtual bertempat di Kantor Pusat Perum Perhutani pada Senin (04/01).


Trembesi merupakan nama proyek model kerja sama antara Perhutani dengan Telkom. Trembesi dikenal sebagai nama pohon yang memiliki karakter menaungi, berakar kuat, bertumbuh besar, berusia panjang, dan selalu hijau. Harapannya, semua (proses, sistem, hasil, personil, dan lainnya) akan mengakar kuat ke bawah. Sehingga perusahaan akan berkembang besar, dan bertahan dalam jangka waktu yang lama serta dapat bermanfaat luas.

Sedangkan kepanjangannya adalah Transformasi Ekosistem Menuju Bisnis PErhutani yang Sustain dan Inovatif).

Adsense


Wahyu Kuncoro selaku Direktur Utama Perhutani menjelaskan bahwa, Go live ERP FICO dan HCMS sejalan dengan Prioritas Kementerian BUMN dalam hal Kepemimpinan Teknologi.
“Sedikit lebih lambat bila dibanding BUMN-BUMN besar lain, namun tidak ada kata terlambat untuk memulai suatu perubahan dan perbaikan,” jelasnya.


Dalam kesempatan ini juga, Wahyu memaparkan bahwa pihaknya dalam kesempatan pertama penerapan ERP memilih untuk menggunakan dua modul. Modul tersebut berupa FICO dan HCMS. Hal ini dilakukan karena jumlah Sumber Daya Manusia (SDM) Perhutani berjumlah 18.000.
“Maka SDM jelas menjadi suatu hal yang penting dan harus dikelola dengan baik sehingga terwujudnya kepuasan karyawan dan keuntungan bagi perusahaan,” tambahnya.


Terakhir, dia menambahkan bahwa dalam dunia bisnis harus dijalankan dengan efektif, efisien, dan juga menggunakan sistem yang berkualitas.
“Dengan ERP FICO ini manajemen dapat dengan mudah memonitor dan mengevaluasi sampai satuan unit kerja, apakah dalam keadaan untung atau pun rugi,” ucapnya.
“Sebagaimana tagline TREMBESI yakni ‘Berubah Hari Ini Untuk Melindungi Masa Depan’ proyek ini akan melindungi masa depan perusahaan untuk terus bertumbuh dan sustain,” imbuh nya. (DAF/rilis)

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More