Bank Jago Masuk dalam Jajaran Inovator Muda Terbaik Indonesia

8

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

itechmagz.id – Setelah melalui proses seleksi yang ketat, PT Bank Jago Tbk terpilih sebagai salah satu inovator muda terbaik Indonesia yang berhasil menerapkan strategi bisnis berkelanjutan sesuai dengan prinsip-prinsip United Nation Global Compact (UNGC). Sebagai bank berbasis teknologi yang tertanam dalam ekosistem digital, Bank Jago dianggap berhasil menciptakan inovasi yang dapat meningkatkan kesehatan keuangan masyarakat menengah-bawah melalui pemberian pinjaman yang bertanggung jawab.

Predikat bergengsi ini diberikan dalam rangka SDG Innovation Accelerator for Young Professionals (SDGI) 2024, yang diselenggarakan oleh Indonesia Global Compact Network (IGCN) berkolaborasi dengan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).

SDGI 2024 awalnya diikuti oleh 57 profesional muda yang membentuk 16 tim inovator dari 15 perusahaan di Indonesia. Penjurian dan penilaian kemudian dilakukan oleh para juri profesional berdasarkan enam kriteria seleksi yang telah ditentukan, yakni relevansi solusi; dampak positif terhadap SDGs di masyarakat; proses inovasi dan kepemimpinan; keberlanjutan program; replikasi dan skalabilitas; serta komitmen dan kemauan.

Hasilnya, IGCN dan BRIN menetapkan enam tim inovator muda terbaik 2024, yang meliputi:

  1. PT Bank Jago Tbk terkait inovasi “Peningkatan Kesehatan Keuangan Masyarakat Menengah Bawah Melalui Pinjaman Bertanggung Jawab dan Tidak Merugikan”;
  2. Dynapack Asia terkait inovasi “Fasilitas Daur Ulang HDPE Berbasis Komunitas Indonesia”;
  3. PT Domas Agrointi Prima terkait inovasi “Pelet Biomassa Sebagai Energi Terbarukan untuk Lingkungan dan Masyarakat yang Lebih Baik”;
  4. Tim 2 PT Mowilex Indonesia untuk inovasi bertajuk “Dari Palet ke Planet: Melukis Menuju Keberlanjutan”;
  5. PT Petro Energi terkait inovasi “Sampah Menjadi Energi untuk Komunitas”
  6. PT Samudera Indonesia terkait inovasi “Pemberdayaan Perikanan Indonesia Melalui Penerapan Energi Terbarukan”.

“Dalam ajang ini dipilih enam inovator terbaik untuk mewakili Indonesia di UN Leader Summit pada Sidang Umum PBB bulan September mendatang,” ujar Direktur Eksekutif IGCN Josephine Satyono dalam acara Anugerah SDGI 2024 di Grand Ballroom BRIN, Jakarta (25/7/2024).

Josephine sangat menghargai partisipasi seluruh tim inovator atas komitmen dan dedikasinya dalam mengikuti program SDGI 2024. “Inovasi-inovasi mereka yang luar biasa jelas menunjukkan bahwa profesional muda Indonesia dapat berkontribusi terhadap pencapaian Agenda SDGs 2030.”

Adsense

SDGI atau Program Akselerator Inovasi SDG untuk Profesional Muda merupakan inisiatif tahunan IGCN, yang telah aktif di Indonesia sejak tahun 2023. Program ini berfokus pada inovasi yang mengutamakan keterampilan dan kreativitas dalam memecahkan masalah serta memanfaatkan keahlian bisnis untuk mengembangkan produk dan layanan baru yang dapat mengatasi tantangan global. Intinya adalah bisnis harus mengutamakan kelangsungan hidup jangka panjang, meningkatkan ketahanan, kemampuan beradaptasi, serta pertumbuhan berkualitas.

Penghargaan SDGI untuk Tim Bank Jago diterima langsung oleh Head of Sustainability & Digital Lending Andy Djiwandono; Consumer Business Community Manager Edo Velandika;

Value Proposition Manager Muhammad Pandu; Product Manager Vito Christian Giovanni, dan Sustainability Program Activation Specialist Andhina Ratri.

“Kami mewakili Bank Jago sangat bangga bergabung dengan ribuan perusahaan lain secara global yang berkomitmen untuk mengambil tindakan bisnis yang bertanggung jawab untuk menciptakan dunia yang lebih baik sesuai yang kita inginkan,” ujar Andy Djiwandono.

Ke depannya, lanjut Andy, Bank Jago berkomitmen untuk tetap setia menjunjung tinggi komitmen lingkungan, sosial dan tata kelola kepada seluruh pemangku kepentingan dan lingkungan seiring upaya kami untuk menciptakan masa depan yang lebih baik bagi komunitas dan masyarakat kita.

Sumber: www.jago.com

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More