AC Samsung hadirkan Air Purification PM 1.0 Filter

371

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Jakarta, Itech – Polusi udara kadang hanya dikaitkan dengan emisi karbon dioksida yang dihasilkan oleh kendaraan bermotor di jalanan. Padahal, udara yang kita hirup di dalam ruangan bisa dua sampai lima kali lebih berpolusi ketimbang di luar ruangan. Kualitas udara dalam ruangan yang lebih bersih dan sehat jelas menjadi dambaan keluarga yang mementingkan kesehatan bagi seluruh anggotanya.

Samsung Electronics Indonesia memperkenalkan WindFree™ Ultra, smart air conditioner dengan kemampuan purifikasi udara yang mampu menghadirkan udara yang sejuk sekaligus bersih untuk kesehatan keluarga dalam satu perangkat. Teknologinya memungkinkan penyejukan ruangan yang lebih efisien tanpa hembusan angin langsung yang dapat menimbulkan perasaan tak nyaman dan masalah pada tubuh. Samsung AC WindFree™ Ultra pun dilengkapi Air Purification PM 1.0 Filter yang mampu menangkap partikel yang sangat halus dan mensterilkan lebih dari 99% bakteri.

“Samsung AC WindFree™ Ultra dirancang untuk memberikan total comfort bagi keluarga, memberikan kesejukan yang nyaman sekaligus perlindungan ekstra bagi seluruh anggota keluarga. Inilah perangkat penyejuk udara yang lengkap, mengombinasikan air conditioner dengan filter yang mampu menyaring partikel halus dan mensterilkan lebih dari 99 persen bakteri, dilengkapi kemudahan pengaturan AC dari mana saja melalui aplikasi SmartThings di smartphone. Semua kenyamanan total ini bisa dinikmati konsumen Indonesia dengan daya listrik yang efisien, mampu mencapai 180 Watt,” ucap Donny Libra, AC Product Marketing Head, Samsung Electronics Indonesia.

Nikmati udara yang sejuk dan bebas polusi
Sepintas secara kasat mata, udara di dalam ruangan terlihat bersih. Akan tetapi ada banyak sumber polusi yang dapat membahayakan kesehatan keluarga, mulai dari bulu hewan peliharaan, hingga partikel debu yang sangat halus, maupun bakteri yang tak kelihatan mata.

Adsense

Dengan Samsung AC WindFree™ Ultra, purifikasi udara dari berbagai polutan yang berbahaya dapat dilakukan sambil mendinginkan ruangan tanpa perlu menambah perangkat lain. Air Purification PM 1.0 Filternya mampu menyaring partikel debu yang sangat halus dan mensterilkan lebih dari 99% bakteri, dan dapat dicuci dan digunakan terus menerus, sehingga lebih hemat biaya. Perangkat ini juga dilengkapi dengan lampu indikator, membantu pengguna untuk mengetahui kualitas udara di dalam ruangan dengan cepat.

Nyaman tanpa kedinginan dan hemat listrik dengan WindFree™ Cooling
Konsumen dapat menikmati pendinginan ruang terbaik tanpa perlu mengalami hembusan langsung angin dingin dengan teknologi WindFree™ Cooling. Pada saat AC baru dinyalakan, fitur Fast Cooling akan mendinginkan ruangan dengan cepat. Selanjutnya ketika suhu yang diinginkan sudah tercapai, fitur WindFree™ Cooling diaktifkan untuk mempertahankan suhu tersebut dan memberikan tingkat kenyamanan yang ideal. Saat WindFreeTM Cooling aktif, udara sejuk disebarkan dengan lembut dan merata melalui 23.000 lubang mikro di badan unit AC, memungkinkan pengguna beraktivitas, bersantai, hingga beristirahat dengan nyaman tanpa diterpa angin dingin langsung. Saat WindFree™ Cooling bekerja, perangkat AC ini juga akan mengkonsumsi daya listrik yang minimal, hingga 77% lebih hemat dibandingkan dengan fitur Fast Cooling. Teknologi ini juga dilengkapi dengan Motion Detect Sensor yang otomatis mengubah mode ke hemat listrik ketika tak ada orang di dalam ruangan.

Terdapat juga fitur AI Auto Cooling memungkinkan AC ini secara pintar menganalisis kondisi ruangan, suhu yang diinginkan oleh pengguna, serta kondisi cuaca di luar, untuk mengatur mode pendinginan yang paling efektif. Tidur pun jadi lebih nyenyak, bebas kerepotan karena terpaksa bangun dan mengubah suhu secara manual akibat temperatur ruang yang terlalu dingin pada malam hari.

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More