Indonesia Menangkan Gold dan Silver Prize di Olimpiade Standar Internasional

175

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Jakarta, Itech- Tiga tim perwakilan Indonesia memenangkan 2 Gold Prize dan 1 Silver Prize pada Olimpiade Standar Internasional ke-17 yang diselenggarakan hybrid di Seoul, Korea Selatan pada Selasa – Kamis, 23 – 25 Agustus 2022.

“Kami ucapkan selamat kepada 3 tim dari Indonesia atas prestasi yang membanggakan di Olimpiade Standar Internasional ke-17. Prestasi ini merupakan bukti bahwa pelajar Indonesia tidak kalah dalam bersaing di kancah internasional di bidang standardisasi dan penilaian kesesuaian,” ungkap Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Standardisasi dan Penilaian Kesesuaian Badan Standardisasi Nasional (BSN), Arini Widyastuti saat ditemui di Jakarta pada Selasa (30/8/2022).

Tim E-Vul yang berasal dari MAN Insan Cendikia Gorontalo yang terdiri dari Muhammad Isnan Basya Ramdhani, Muhammad Nabil Machmud, dan Fahreza Dwi Cahyo Purnomo serta Tim Narada yang berasal dari SMA Narada Jakarta yang terdiri dari Kaelyn Sun, Justin Thiadi, dan Stephanie meraih Gold Prize.

Sementara Tim BTB School yang berasal dari SMA Bina Tunas Bangsa Jakarta yang terdiri dari Madeline Louise Agusalim, Joelliane Anggra, dan Fenice Felicia Kodrat meraih Silver Prize. Penghargaan diserahkan oleh Administrator Korean Agency for Technology and Standards (KATS), Sanghoon Li.

Adsense

Olimpiade Standar Internasional adalah satu-satunya kompetisi standardisasi di dunia yang diselenggarakan oleh Korean Agency for Technology and Standards (KATS) bekerja sama dengan Korean Standards Assosiation (KSA). Olimpiade Standar Internasional bertujuan mempromosikan standar kepada generasi muda serta memberikan gambaran betapa standar penting dalam kehidupan manusia.

Dalam kompetisi ini setiap tim diberikan tugas membuat dokumen standar mengenai “Space Exploration Rover – Performance Criteria and Related Test Methods” serta membuat video presentasi untuk memaparkan dokumen standar yang telah disusun kepada dewan juri.

Tim yang dikirim dalam kompetisi tersebut merupakan hasil seleksi dari BSN melalui kegiatan Kompetisi Standardisasi Nasional (KSN) 2022 yang diselenggarakan pada Mei – Juli 2022. Ketiga tim juara KSN 2022 menjadi perwakilan Indonesia pada Olimpiade Standar Internasional ke-17 ini.

Peserta Olimpiade Standar Internasional ke-17 adalah siswa setingkat SMP dan SMA dari 7 Negara, yaitu Indonesia, Jepang, China, Singapura, Rwanda, Rusia, dan Korea. (red)

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More