Asus Umumkan Perilisan Asus Zenfone 9 Pada 28 Juli 2022

530

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Jakarta, Itech –  Asus kini siap memperkenalkan smartphone flagship mereka yaitu Asus Zenfone 9. Hal ini menunjukan bahwa mereka masih eksis di industri smartphone meskipun tidak ada banyak seri yang diperkenalkan kecuali Zenfone dan ROG Phone.

Asus Zenfone 9 bakal diperkenalkan dan diluncurkan untuk global pada tanggal 28 Juli mendatang. Event peluncurannya akan bisa disaksikan secara live streaming dan berlangsung di tiga zona waktu yaitu Taipei, Berlin, dan New York.

Smartphone ini mengusung tagline “Compact Size, Big Possibilities”, Asus Zenfone 9 masih membawa desain compact seperti seri sebelumnya. Bocoran yang beredar menyebutkan layarnya menggunakan panel AMOLED dengan ukuran 5,9 inci, berbeda dari merek lain yang mengusung ukuran 6,5 inci atau lebih.

Saat ini pihak Asus memang belum merilis informasi atau teaser resmi terkait spesifikasi Asus Zenfone 9. Bocoran yang beredar telah mengungkap spesifikasinya. Hal ini juga didukung oleh bocoran video iklan resmi dari Asus Zenfone 9.

Chipset Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1 dipercaya Asus Zenfone 9 untuk mengisi bagian dpair pacu. Belum diketahui varian kapasitas RAM dan memori internal yang disediakan saat peluncuran.

Bocoran lain yang dikonfirmasi oleh video ikaln tersebut di antaranya kamera ganda dengan sensor Sony IMX766 kemampuan 50MP. Di sini disebutkan teknologi gimbal yang membuat kamera mampu mereka objek bergerak dengan minim guncangan.

Adsense

Hadir dengan ukurang yang ringkas juga membuat baterai Asus Zenfone 9 juga lebih kecil, kapasitasnya hanya 4.300 mAh sekelas dengan smartphone flagship high-end saat ini. Fitur paling menarik adalah ZenTouch yang merupakan tombol Power sekaligus pemindai sidik jari.

Tidak hanya itu, ZenTouch juga berfungsi sebagai tombol sentuh untuk menggesar tampilan halaman di layar. Jadi mirip dengan trackpad di laptop, pengguna bisa menyapukan jari ke atas atau ke bawah di tombol tersebut untuk menggeser tampilan layar ke atas dan ke bawah.

Asus Zenfone 9 juga diciptakan dengan kemampuan tahan air dan debu di kelas sertifikasi IP68. Menurut tampilan di video tersebut, Asus Zenfone 9 punya desain bodi belakang yang biasa namun terlihat modern terutama di bagian bingkai kamera belakangnya.

Baca juga : Nikon Disebut Bakal Berhenti Produksi Kamera SLR Fokus Mirrorless

Sumber : Medcom

 

Advertisements

1 Comment
  1. Lapak Satria

    Lapak Satria

    Asus Umumkan Perilisan Asus Zenfone 9 Pada 28 Juli 2022

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More