ITechMagz –Melalui pengumuman yang disampaikan akun Twitter ROG Global memastikan akan meluncurkan suksesor smartphone gaming yaitu Asus ROG Phone 6 Series. Di mana Asus ROG memberikan count down terhadap tanggal peluncuran resmi ROG Phone 6 yang akan jatuh di tanggal 5 Juli 2022 pukul 8:00 PM waktu Taiwan.
perusahaan juga akan memperkenalkan jajaran aksesori game baru hingga satu set headphone gaming, sebagaimana dikutip dari Gizmochina, Kamis (2/6/2022).
Asus ROG Phone 6 Series adalah ponsel penerus Asus ROG Phone 5 yang dirilis tahun lalu. Mereka terdiri dari tiga model yang mencakup ROG Phone 5 biasa, ROG Phone 5 Pro, dan ROG Phone 5 Ultimate. Ketiga perangkat itu sama-sama diperkuat chipset Qualcomm Snapdragon 888.
Sementara di tahun ini, Asus ROG Phone 6 kemungkinan juga bakal rilis dalam tiga versi. Mereka adalah ROG Phone 6 reguler, ROG Phone 6 Pro, dan ROG Phone 6 Ultimate. Ketiga perangkat ini sudah dipastikan hadir dengan chipset Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1, sebagaimana yang sudah diumumkan Asus beberapa waktu lalu.
Snapdragon 8+ Gen 1 sendiri diklaim memiliki kinerja dan efisiensi daya yang lebih baik ketimbang model sebelumnya, Snapdragon 8 Gen 1. Qualcomm menyatakan kalau performa CPU dan kinerja GPU masing-masing ditingkatkan 10 persen di Snapdragon 8+ Gen 1.
Sementara efisiensi daya meningkat 30 persen di chip terbaru ketimbang model sebelumnya. Sayangnya, perusahaan belum mengungkapkan spesifikasi Asus ROG Phone 6 ataupun kehadiran versi Pro dan Ultimate. (AF)
Baca juga : Pakai PLN Mobile, Cara Mudah Beli dan Cek Riwayat Pembelian Token Listrik
Comments are closed.