Garuda dan Citylink Tambah Penerbangan ke Lombok Jelang MotoGP Mandalika

85

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Jakarta Itech – Penambahan Jadwal Penerbangan untuk penerbangan menuju Lombok, Nusa Tenggara Barat dilakukan Garuda Indonesia dan Citilink. Hal tersebut guna memenuhi tingginya animo masyarakat yang menonton MotoGP Mandalika 2022.

Kendati demikian, pada 18-20 Maret 2022, ajang Pertamina Grand Prix of Indonesia (MotoGP Mandalika 2022) akan dilaksanakan di Sirkuit Mandalika atau Pertamina Mandalika International Street Circuit.

Garuda Indonesia Group telah menyiapkan 236 penerbangan dari dan menuju Lombok, pada 15 – 23 Maret 2022.

Adapun Garuda Indonesia akan melayani 138 penerbangan menggunakan pesawat berbadan lebar A330-300 dan A330-200, serta pesawat narrow body B737-800NG.

Sementara itu, Citilink akan melayani 98 penerbangan dengan armada Airbus A320 yang menghubungkan Lombok dengan tiga kota besar, yakni Jakarta, Surabaya, dan Denpasar.

Selain itu, Garuda Indonesia juga akan menghadirkan layanan khusus shuttle flight dengan rute Denpasar – Lombok pergi pulang (PP) pada hari Minggu (20/3/2022).

Shuttle flight ini diharapkan dapat menjadi opsi bagi masyarakat yang ingin menyaksikan MotoGP Mandalika, sekaligus berwisata di Bali dengan pilihan jadwal penerbangan yang lebih mudah.

Adsense

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra, mengatakan bahwa pihaknya merasa bangga bisa berperan terhadap kelancaran mobilitas, khususnya dalam pelaksanaan MotoGP. 

“Selain itu, perluasan layanan penerbangan ini juga menjadi bentuk komitmen kami dalam menghadirkan kontribusi terbaik bagi Indonesia sebagai tuan rumah gelaran internasional tersebut,” kata Irfan, Rabu (16/3/2022).

Ia menambahkan, melalui dukungan konektivitas udara dari Garuda Indonesia Group, diharapkan tidak hanya dapat menjembatani kebutuhan masyarakat untuk ikut serta menyaksikan gelaran MotoGP.

Namun juga bisa menjadi langkah untuk memperkuat kolaborasi ekosistem pariwisata Indonesia.

MAN

Baca juga : Ciptakan Kemandirian Alutsista, Kemenperin Dukung LEN Industri Jadi Integrator Teknologi Berbasis Elektronik

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More