VENTENY Percepat Pengembangan Bisnis dengan Dukungan Hokokku Financial Holdings

6

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Jakarta, itechmagz.id VENTENY Group, melalui entitasnya PT VENTENY Fortuna International Tbk, dengan bangga mengumumkan telah menerima pendanaan strategis dari Hokokku Financial Holdings melalui CC Innovation Singapore Pte. Ltd. Investasi ini menjadi tonggak penting dalam upaya VENTENY mempercepat pengembangan bisnisnya dan memperluas dampaknya di industri teknologi dan keuangan di Asia Tenggara.

Pendanaan ini akan dialokasikan untuk memperkuat berbagai inisiatif strategis VENTENY melalui 2 layanan utamanya yaitu Business to Business (B2B) Financial Services dan Business to Business to Employee (B2B2E) VENTENY Employee Super App, termasuk didalamnya pengembangan teknologi inovatif, perluasan layanan pendanaan produktif untuk pelaku bisnis, meningkatkan kesejahteraan karyawan, dan penguatan kapabilitas operasional.

Di Asia Tenggara, khususnya di Indonesia, masalah kesenjangan akses keuangan masih menjadi tantangan besar bagi pelaku usaha terutama UMKM. Hal ini diperburuk dengan prosedur yang rumit dan kurangnya informasi tentang cara memperoleh pendanaan yang tepat, menghambat potensi pertumbuhan bisnis. VENTENY hadir untuk menjawab tantangan ini melalui layanan B2B Financial Services, memberikan perusahaan akses yang lebih mudah dan fleksibel terhadap solusi keuangan yang dapat mendukung pengelolaan dan pengembangan bisnis mereka dengan lebih efisien.

Di sisi lain, kesejahteraan karyawan di Indonesia juga menjadi isu yang mendesak. Banyak perusahaan yang belum mampu memberikan fasilitas dan dukungan yang memadai untuk kesejahteraan karyawan mereka, baik dari segi kesehatan, keseimbangan kerja-hidup, maupun pengelolaan finansial pribadi. Hal ini sering kali berdampak pada motivasi dan produktivitas karyawan. Untuk itu, VENTENY Employee Super App hadir sebagai solusi untuk meningkatkan kesejahteraan karyawan, dengan menciptakan lingkungan kerja yang lebih baik melalui seluruh fasilitas dalam layanannya.

“Pendanaan dari Hokokku Financial Holdings ini merupakan bentuk kepercayaan terhadap potensi besar yang dimiliki VENTENY untuk menciptakan dampak positif yang signifikan bagi bisnis dan masyarakat. Dengan dukungan ini, kami semakin optimis untuk mempercepat perjalanan transformasi bisnis kami dan menghadirkan solusi inovatif yang mampu memberikan nilai tambah bagi para mitra kami,” ujar Jun Waide, Founder dan Group CEO VENTENY.

Adsense

Hokokku Financial Holdings, melalui CC Innovation Singapore Pte. Ltd, memandang VENTENY sebagai mitra strategis yang potensial dalam mendorong inovasi di sektor teknologi keuangan di kawasan. Dengan model bisnis yang kokoh dan inovasi berkelanjutan, VENTENY memiliki kapasitas untuk menjawab kebutuhan industri yang terus berkembang.

“VENTENY memiliki peranan yang sangat penting dan krusial dalam memberdayakan UMKM dan pengusaha yang bekerja sama dengan mereka dengan menjembatani akses keuangan dan serta membantu meningkatkan kesejahteraan perusahaan melalui program mereka. Kami mengapresiasi keunggulan VENTENY sebagai perusahaan dengan dampak sosial yang sangat besar di Indonesia dan kami sangat bangga untuk mendukung VENTENY melalui pembiayaan” Ujar Michiaki Kawa, Managing Director CC Innovation Singapura.

Selain itu, pencapaian VENTENY dalam memberikan layanan terbaik di sektor kesejahteraan karyawan juga semakin terlihat dengan penghargaan yang diterima pada bulan November tahun lalu. VENTENY dianugerahi CNBC Award untuk kategori The Most Innovative Platform for Employee Welfare. Penghargaan ini mengakui upaya Perseroan dalam menghadirkan platform inovatif yang tidak hanya bermanfaat bagi karyawan tetapi juga mendorong produktivitas dan kesejahteraan mereka. Dengan prestasi ini, VENTENY semakin mantap dalam melangkah maju sebagai pemimpin di industri teknologi keuangan, semakin memperkuat komitmen Perseroan untuk menghadirkan solusi yang relevan dan bermanfaat bagi seluruh mitranya.

VENTENY akan terus memperkuat posisinya sebagai pemain utama di pasar teknologi dan keuangan Asia Tenggara demi tercapainya program Indonesia Emas 2045 yang diusung oleh pemerintah. Langkah ini sejalan dengan visi untuk menjadi perusahaan teknologi terdepan yang menyediakan platform digital terintegrasi di seluruh Asia Tenggara, mempercepat transformasi bisnis dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Melalui kolaborasi dengan mitra strategis seperti Hokokku Financial Holdings, VENTENY berharap dapat menciptakan ekosistem yang lebih inklusif dan memberikan kontribusi nyata terhadap pertumbuhan ekonomi regional.

Advertisements

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More