Alibaba Ingin Cetak Generasi Penerus Indonesia Bertalenta Digital

55

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Jakarta, itechmagz.id – Alibaba Cloud adalah salah satu perusahaan cloud computing terbesar di dunia yang menyediakan layanan cloud skalabel, aman, dan dapat diandalkan secara global.

Salah satu bidang yang menjadi fokus anak perusahaan dari Alibaba Group tersebut adalah kecerdasan buatan (AI) generatif, yaitu teknologi yang dapat menghasilkan konten baru berdasarkan data yang ada seperti teks, gambar, video, atau audio.

Dikuti dari Tek.Id,  Alibaba Cloud menambah penawaran produk di bidang AI generatif yang dirancang untuk memberdayakan pelaku bisnis lokal agar dapat memanfaatkan peluang pertumbuhan di kancah AI yang semakin berkembang.

Tidak berhenti di situ saja, perusahaan asal Tiongkok tersebut juga memperkenalkan inisiatif pelatihan AI terkininya, “Alibaba Cloud Associate – Generative AI Training”. Dengan program ini, Alibaba Cloud memiliki tujuan untuk menjalin kemitraan dengan universitas-universitas di Indonesia guna membentuk generasi penerus bertalenta digital.

“Komitmen Alibaba Cloud bertambah kuat untuk memperkenalkan produk dan layanan yang lebih canggih kepada pelanggan di Indonesia. Kami bekerja sama untuk membantu pelanggan-pelanggan Alibaba Cloud di Indonesia tentunya dengan kebutuhan yang spesifik. Alibaba Cloud memiliki banyak solusi yang bisa dimanfaatkan oleh lintas industri seperti ritel, healthcare, dan juga finance”, kata Country Manager of Indonesia, Alibaba Cloud Intelligence, Sean Yuan.

Rangkaian produk AI generatif baru untuk pelanggan di Indonesia diantaranya adalah PAI-EAS, Enterprise RAG, dan Vector Engine baru.

Adsense

Platform AI-Elastic Algorithm Service (EAS) mendukung alokasi sumber daya komputasi sesuai permintaan, dan mengurangi biaya inferensi model AI hingga 50% dibandingkan dengan model tradisional.

Layanan nirserver ini akan mendukung penerapan LLM open-source terkenal dan model AI ModelScope dari Alibaba, melayani tugas seperti segmentasi gambar, pembuatan rangkuman, dan pengenalan suara.

Para pelanggan dapat memanfaatkan proses dari Retrieval-Augmented Generatio (RAG) Enterprise, Alibaba Cloud, bersama dengan vector engine dan layanan pelatihan LLM untuk menyempurnakan LLM mereka sendiri untuk akurasi spesifik-domain yang lebih baik dan lebih hemat biaya.

Gudang data Alibaba Cloud Hologres, dan layanan pencarian Elasticsearch dan OpenSearch, akan diperkaya dengan teknologi pencarian vektor terbaru di Indonesia. Integrasi ini memfasilitasi akses bisnis Indonesia ke LLM yang berbeda dan penciptaan aplikasi AI generatif yang disesuaikan untuk membantu bisnis dapat membuka lebih banyak potensi.

Selain itu, Alibaba Cloud meluncurkan platform keberlanjutan Energy Expert untuk membantu pelanggan di Indonesia dalam mengukur, menganalisis, dan mengelola emisi karbon. Di sektor pelayanan kesehatan, Alibaba Cloud memperkenalkan solusi kesehatan baru yang dikembangkan bersama mitra lokal yang bertujuan untuk mengoptimalkan proses operasional di sektor kesehatan melalui inovasi cloud dan digital.

Sumber : Tek.Id

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More