WIR Group Dorong Transformasi Digital dan Interaktivitas Masa Depan, Siapkan Indonesia Menuju Era Smart Society
Jakarta, Itechmagz.id – PT WIR Asia Tbk (WIR Group) kembali masuk dalam Digital Technology & Innovation Award (Digitech Award) 2023 berkat konsistensinya sejak 2009 dalam pengembangan dan pengaplikasian solusi teknologi yang berbasis Augmented Reality (AR), Virtual Reality (VR) dan Artificial Intelligence (AI) baik di Indonesia maupun mancanegara. WIR Group juga secara terus-menerus melakukan edukasi terkait transformasi digital dan interaktivitas masa depan untuk menyiapkan Indonesia memasuki era smart society.
“Penerapan konsep smart society memiliki peran strategis dalam mendorong nilai-nilai baru melalui perkembangan teknologi digital yang diharapkan dapat mengatasi isu kesenjangan ekonomi. Dalam melaksanakan upayanya WIR Group memiliki prinsip untuk menyediakan solusi ‘smart society’ salah satunya melalui integrasi dunia O2O (Online to Offline). Integrasi ini akan menciptakan ekosistem teknologi interaktivitas masa depan yang dapat memberikan potensi dalam berbagai bidang.” kata Chief Sales and Marketing Officer WIR Group Gupta Sitorus pada penjurian Digital Technology & Innovation Award (Digitech Award) 2023 yang dilakukan secara online pada hari Selasa, (08/03/2023).
Gupta menambahkan bahwa penerapan teknologi interaktivitas masa depan secara massal merupakan sebuah keniscayaan dan akan memberikan dampak kepada masyarakat secara lebih menyeluruh bagi layanan publik secara simultan dan paralel serta tanpa batas.
WIR Group mendukung transformasi digital dan interaktivitas masa depan melalui berbagai solusi teknologinya berbasis AI, VR, dan AR. Tiga solusi ini dihadirkan oleh WIR Group melalui unit usahanya yang terdiri dari:
- AR&Co, merupakan solusi untuk menyediakan jasa dalam membangun teknologi digital reality dengan tujuan untuk membantu bisnis memberikan pengalaman interaktif terhadap konsumen atas produk-produk yang ditawarkan ke masyarakat.
- MINAR, merupakan solusi yang menghadirkan game berbasis AR, VR, AI, dan geo-location dengan tujuan untuk memberikan pengalaman menarik bagi konsumen atau pengguna ketika sebuah brand ingin memperluas exposure
- MINDSTORES, merupakan solusi jaringan toko virtual yang memberikan end-to-end solutions bagi toko online serta memfasilitasi gerai-gerai ritel offline untuk menawarkan produknya kepada masyarakat luas secara online.
- DAV, merupakan solusi dalam mengembangkan IoT machines (mesin pintar). Mesin pintar ini dapat memberikan solusi di antaranya face recognition, customer engagement, point of sales, dan sebagainya.
- DMID, merupakan solusi untuk brand melalui strategi dan teknologi yang relevan bagi pasar.
- NUSAMETA, merupakan pengejawantahan dari integrasi O2O yang dibuat dalam bentuk platform ekosistem metaverse. Saat ini Nusameta sedang dalam tahap pengembangan menjadi platform yang akan siap dipakai di akhir tahun 2023.
Dalam perjalanannya, WIR Group juga masuk ke dalam daftar “Metaverse Technology Companies to Watch in 2022” versi Forbes bersama-sama dengan Apple, Microsoft, Facebook, Magic Leap, Niantic, dan Snap Inc. Dengan prestasi bisnis yang sudah berjalan saat ini, WIR Group telah memiliki puluhan ribu proyek di lebih dari 20 negara seperti Amerika Serikat, Spanyol, Swiss, Nigeria, Oman, Thailand, Myanmar, Vietnam, Brunei Darusalam, Australia, China, Hong Kong, Taiwan, Filipina, Malaysia, Singapore, dan tentunya Indonesia.
WIR Group juga ditunjuk oleh Kementerian Investasi/BKPM untuk menjadi perwakilan Indonesia World Economic Forum (WEF) di Davos di tahun 2019, 2020, 2022, dan 2023. Lebih lanjut, WIR Group juga berpartisipasi dalam perhelatan G20 Indonesia di tahun 2022 silam melalui eksibisi teknologi metaverse yang diselenggarakan oleh Kominfo. Dalam waktu dan momentum yang sama, WIR Group juga menghadirkan Nusameta Pavilion, eksibisi dari ekosistem platform metaverse yang menampilkan berbagai solusi untuk brand serta pengalaman yang imersif bagi pengunjung G20.
Sebagai informasi, Digital Technology & Innovation Award (Digitech Award) adalah kegiatan corporate rating (Award) di bidang Information & Communication Technology (ICT), Pengembangan Digital, dan Innovation. Tujuan dari penghargaan ini adalah untuk menghadirkan inisiatif transformasi & inovasi digital terbaik di kelasnya, seperti menciptakan cara baru dalam mengoperasikan dan mengembangkan bisnis melalui cloud, seluler, big data/AI, rantai blok, atau penggunaan teknologi pendukung lainnya.
Majalah Itech sendiri telah mengadakan award tahunan Digital Technology and Innovation Award ini sejak 2016. Adapun dewan juri yang hadir dan menilai dalam penjurian ini yaitu Ir. Irnanda Laksanawan, MSc.Eng(MBM), DRS. Riyanto Gozali, M.M., DR. Eddy Iskandar, BSC, MSc Eng dan George Erlangga, SE Ak,MM.
Comments are closed.