Apple Watch Pro Bakal Usung Tampilan Baru

128

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Jakarta, Itech– Apple dikabarkan akan merilis Apple Watch generasi terbaru besutannya dengan iPhone 14. Sama seperti tahun sebelumnya, Apple kemungkinan besar akan memperkenalkan smartwatch ini pada September 2022.

Tipe terbaru Apple Watch ini akan bergabung ke dalam jajaran Apple Watch 8 Series yang tidak lama lagi akan diluncurkan. Menjelang perilisannya, detail tentang varian high-end Apple yang akan datang dari Apple Watch Series 8 telah bocor pada beberapa minggu terakhir ini.

Melansir dari Engadget (25/7), Mark Gurman diketahui telah mengungkapkan prediksinya mengenai perangkat wearable tersebut pada awal bulan. Jurnalis Bloomberg ini mengungkap, perangkat tersebut akan menampilkan layar terbesar yang pernah dikirimkan Apple pada jam tangan pintar.

Berdasarkan bocoran tersebut, tampaknya Apple Watch Pro akan mengusung desain baru yang mengubah desain lawas sejak tahun 2018 pada Apple Watch Series 4. Gurman mencatat, model baru ini akan hadir dengan sedikit lebih besar dari generasi sebelumnya.

Detail lain yang juga akan dibawa oleh Apple pada perangkat wearable ini yaitu ukuran layar yang lebih besar. Kabarnya, Apple Watch Pro ini akan menggunakan layar hingga 7 persen lebih besar dibandingkan dengan perangkat Watch Series 7 yang saat ini tersedia di pasaran.

Adsense

“Itu juga tidak akan memiliki sisi datar yang dikabarkan,” tambah Gurman terkait detail Apple Watch Pro, dikutip dari Engadget.

Apple juga dilaporkan bakal menggunakan formulasi titanium yang lebih tahan lama untuk casing Apple Watch Pro. Smartwatch ini juga akan hadir dengan baterai yang lebih besar dan mode daya rendah. Berdasarkan penuturan Gurman, Apple Watch Pro diprediksi dapat bertahan beberapa hari dengan sekali pengisian daya. Ini juga akan mencakup sensor suhu tubuh yang dikabarkan sedang dipersiapkan Apple untuk seluruh lini Seri 8.

Apple Watch Pro merupakan satu dari beberapa produk yang tengah dikerjakan Apple untuk diluncurkan pada musim gugur hingga tahun 2023 mendatang. Gurman mengatakan, perusahaan berencana untuk merilis perangkat selama satu tahun ke depan.  (AF)

Baca juga : Apple Resmi Rilis iOS 16, Ini Fitur Pendukung Yang Tersedia

Sumber : Tek.id

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More