Rimini Street Percepat Penyelesaian Masalah Perangkat Lunak

26

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Jakarta, Itech- Rimini Street, penyedia produk dan layanan perangkat lunak perusahaan skala global, penyedia dukungan pihak ketiga terkemuka untuk produk perangkat lunak Oracle dan SAP, sekaligus mitra Salesforce, baru-baru ini mengumumkan peningkatan jaminan waktu tanggap layanan unggulannya untuk pelanggan, tanpa biaya tambahan.

Perjanjian Tingkat Layanan baru ini mempersingkat jaminan waktu tanggap untuk kasus kritis Prioritas 1, dari 15 menit menjadi 10 menit, serta kasus serius Prioritas 2, dari 30 menit menjadi 15 menit, sehingga masalah perangkat lunak dapat diselesaikan lebih cepat. Sebelumnya, Rimini Street telah memangkas jaminan waktu tanggap untuk kasus Prioritas 1, dari 30 menit menjadi 15 menit, dan kasus Prioritas 2, dari 2 jam menjadi 30 menit.

Berkomitmen Berikan Pengalaman Pelanggan & Hasil Lebih Baik

Pada bulan Mei 2020, Rimini Street mengumumkan keberhasilannya mempersingkat waktu penyelesaian masalah perangkat lunak hingga 23% berkat aplikasi baru pemenang penghargaan yang sedang menunggu hak paten, yaitu Rimini Street Artificial Intelligence Support Applications (Aplikasi AI), aplikasi dukungan kecerdasan buatan yang dikembangkan oleh Tim Global Service Delivery Innovation Rimini Street.

Semakin singkatnya jaminan waktu tanggap pada pengumuman kali ini didukung oleh kecanggihan teknologi Aplikasi AI milik Rimini Street tersebut serta memberikan pengalaman yang semakin baik kepada pelanggan saat mengalami masalah kritis dan serius yang memerlukan penyelesaian kilat, sehingga hasil akhir yang diinginkan, yaitu kembali berfungsinya sistem pelanggan dengan baik, dapat tercapai. Teknologi paten, proses yang dioptimasi, dan kapabilitas inovatif adalah beberapa contoh lain yang membuktikan kemampuan Rimini Street sebagai mitra yang dapat dipercaya untuk memberikan dukungan yang teramat penting bagi misi para pelanggan di seluruh dunia, dalam segala skala, setiap saat.

Adsense

Membangun Kemitraan yang Andal

Dengan waktu tanggap yang semakin singkat, Rimini Street menjamin tersedianya teknisi ahli dengan pengalaman rata-rata 15 tahun untuk menanggapi dan mulai menangani kasus kritis Prioritas 1 dalam waktu 10 menit sejak kasus dilaporkan serta dalam waktu 15 menit untuk kasus serius Prioritas 2. Selain waktu tanggap yang luar biasa cepat, Rimini Street juga dikenal memiliki peringkat kepuasan pelanggan rata-rata yang tinggi, yaitu minimal 4,8 dari 5,0 (5,0 berarti “sangat memuaskan”).

Dukungan Global di Segala Skala

Rimini Street mempekerjakan hampir 700 teknisi purnawaktu di 17 negara untuk melayani ribuan pelanggan—mulai dari perusahaan Fortune 500, Global 100, perusahaan menengah, hingga pemerintahan—melalui pendekatan “follow-the-sun” yang menjamin layanan lintas zona waktu serta strategi layanan tim global. Dengan teknisi dukungan yang memiliki pengalaman aplikasi dan teknologi spesifik, Rimini Street dapat mencocokkan berbagai keahlian untuk memastikan penugasan sumber daya yang optimum demi waktu tanggap serta penyelesaian masalah perangkat lunak yang cepat.

“Sebagai pemimpin global pemenang penghargaan yang inovatif dan terkemuka dalam bidang dukungan perangkat lunak perusahaan, Rimini Street secara konsisten menetapkan standar industri untuk kecepatan waktu tanggap dukungan dan penyelesaian masalah,” ujar Brian Slepko, Executive Vice President, Global Service Delivery, Rimini Street. “Investasi kami yang agresif di bidang teknologi, seperti Rimini Street Artificial Intelligence Support Applications, serta jaminan waktu tanggap baru kami yang jauh lebih singkat untuk kasus Prioritas 1 dan 2, menunjukkan upaya kami untuk terus berinovasi .” (red)

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More