VMware Dorong Adopsi Teknologi Mutakhir

52

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Jakarta, Itech- VMware, Inc. (NYSE: VMW) hari ini mengumumkan serangkaian inovasi yang mendukung akselerasi dalam pengadopsian teknologi artificial intelligence (AI) dan machine learning (ML) di ranah bisnis, seiring dengan tingginya pertumbuhan ekonomi inovasi di Indonesia.

Dengan telah terintegrasinya Bitfusion Technology ke dalam VMware vSphere 7, perusahaan akan dapat merasakan dukungan infrastruktur yang elastis secara on-demand untuk mendukung tingginya pengadopsian teknologi mutakhir menyongsong terwujudnya era baru digital Indonesia. Fitur baru VMware vSphere Bitfusion tercipta usai akuisisi Bitfusion yang dilakukan oleh VMware di tahun 2019 lalu. Bitfusion sendiri merupakan pionir di ranah virtualisasi sumber-sumber untuk mendukung akselerasi performa peranti keras, seperti teknologi graphics processor unit (GPU).

Adsense

“Kami berharap dapat menghadirkan nilai pada GPU setara dengan kami menghadirkan nilai pada CPU,” ujar Krish Prasad, senior vice president and general manager, Cloud Platform Business Unit, VMware. “Dengan menghapus kondisi silo pada sumber-sumber GPU, diharapkan akan tercapai utilisasi perangkat yang lebih baik dan kian efisien melalui penggunaan GPU bersama-sama ini. Tentu ini akan langsung menghemat banyak biaya. Lebih penting lagi, berkat VMware vSphere 7, perusahaan bisa segera memulai inisiatif-inisiatif AI/ML mereka agar bisnis bisa melesat, yakni dengan memanfaatkan sumber-sumber GPU yang ada secara bersama-sama menurut kebutuhan atau secara on-demand.”

“Perusahaan-perusahaan sangat antusias menyambut prospek cerah dari gemilang pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia. Banyak yang mulai beralih ke AI dan ML dalam mendukung diterapkannya otomatisasi, perampingan, hingga sebagai katalisator akselerasi inovasi sebagai pemacu pertumbuhan bisnis mereka,” tutur Cin Cin Go, Country Manager, VMware Indonesia. “Peningkatan yang kami sematkan pada VMware vSphere 7 mampu menjadi sarana yang ampuh dalam memperkokoh dioptimalkannya pemanfaatan teknologi-teknologi mutakhir yang mendorong pertumbuhan bisnis perusahaan menuju terwujudnya masa depan digital.” (red)

Advertisements

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More